Kamis, 06 Maret 2014

kisah hidup kabuto


Add caption




Profil Kabuto Yakushi (カ
ブト
薬師)

Kabuto adalah Shinobi dari desa
Konohagakure .

Kabuto berkhianat
kepada konoha dan menjadi budak
Orochimaru. Dari kecil dia tidak tahu
siapa orang tuanya dan sudah menjadi
mata-mata bagi Sasori. Dia lalu ditarik
oleh Orochimaru, yang sebenarnya
target mata-matanya menjadi anak
buahnya. Kabuto yang dipungut oleh
ninja medis di Konoha, menjadi mata-
mata Orochimaru. Dia sangat berbakat
dalam ilmu medis. Dia bisa
melumpuhkan otot musuhnya bila
tersentuh. Setelah Orochimaru
meninggal, dia mengintegrasikan
tubuhnya dengannya.
Nama 'Kabuto' berasal dari aconite (鳥
兜 Torikabuto), nama sebuah tanaman
beracun yang mematikan namun bisa
dijadikan obat untuk mengurangi rasa
sakit, nama yang tepat untuk
menggambarkan sifat dan karakter
Kabuto Yakushi. Selain itu, kabuto juga
merupakan nama sebuah pelindung
kepala atau helm samurai. Dengan
teman setimnya, Yoroi ("baju
pelindung") dan Tsurugi ("pedang"),
mereka membentuk trio pelindung-
helm-pedang. Kabuto juga dapat
merujuk pada nama sebuah kumbang.
Nama keluarganya, Yakushi, adalah
nama sebutan bangsa Jepang untuk
menyebut Buddha Pelindung,
Bhaisajyaguru.

Flashback... Pada saat ujian Chunnin,
Kabuto bertemu dengan tim 7 ( Naruto,
Sasuke dan Sakura ) yang masih belum
tahu seperti apa ujian tersebut. Dia lalu
berbaik hati memberi berbagai petunjuk
ke Naruto.

Ketika ujian memasuki babak
survival, dia mencegah Naruto dan
timnya membuka gulungan yang
diberikan pada mereka. Setelah sampai
babak berikutnya, Kabuto menyerah
dengan sukarela. Dia ternyata mata-
mata Orochimaru. Kabuto lalu
mengincar Sasuke untuk dibunuh, tetapi
dicegah oleh Kakashi. Ketika babak
utama dilangsungkan, dia menyamar
menjadi ANBU. Ketika rencana
penyerbuan dilangsungkan, dia lalu
bertarung dengan Kakashi dkk. Setelah
membunuh Hokage, Orochimaru
memerintahkan pengunduran diri ke
semua anak buahnya.
Kabuto kembali beraksi di depan layar
televisi ketika Tim Yamato bertemu
dengannya di jembatan Tenchi. Tim
Yamato ternyata dijebak olehnya, dan
Orochimaru menunggu dibelakangnya.

Mereka lalu bertarung, Naruto vs
Orochimaru dan sisanya melawan
Kabuto. Tanpa disangka, Sai malah
menyelamatkan Kabuto dan
memintanya untuk menemui
Orochimaru. Sai lalu dibawa ke
Orochimaru oleh Kabuto, dan Kabuto
membuat tubuh Sai palsu untuk
menghambat tim Yamato. Mereka lalu
sampai ke sarang Orochimaru. Disana
mereka disusul oleh Tim Yamato.
Mereka lalu bertarung, Kabuto
tertangkap oleh Yamato. Setelah Naruto
berhasil bertemu Sasuke, ternyata
Sasuke sudah berubah. Orochimaru
memerintahkan untuk pergi ke Kabuto
dan Sasuke.
Tim delapan orang Konoha bertemu
dengan Akatsuki, tim Hebi dan Kabuto.
Kabuto menemui Naruto. Dia memberi
semua data tentang Sasuke dan
Akatsuki.

Dia berkata sudah
memasukkan jiwa Orochimaru dan
sedang mengasimilasikannya untuk
mengontrol seluruh kekuatan
Orochimaru. Dia diserang oleh Naruto
dan Yamato, tetapi berhasil kabur dan
berkata akan bertarung dengannya lagi
lain waktu setelah kekuatannya penuh.
Setelah tidak lama terdengar, akhirnya
Kabuto yang sudah memasukan jiwa
Orochimaru dan meminta kepada Tobi
untuk bergabung dengan Akatsuki,
dengan alasan Kabuto ingin
memperkuat pasukan Tobi saat perang
dunia ninja yang keempat. Tetapi Tobi
tidak percaya begitu saja kemudian Tobi
menyerangnya dan Kabuto pun
akhirnya menunjukkan kemampuan
mengerikannya yaitu Jurus
menghidupkan manusia ( Edo Tensei )
yang hanya bisa dikuasai oleh Hokage
ke-2 & Orochimaru saat menghadapi
Hokage ke-3, Jurusnya adalah yang
paling sempurna dan sangat
mengerikan. Dia membangkitkan Itachi
Uchiha, Deidara, Kakuzu, Sasori, Hidan,
dan akhirnya Tobi pun menyetujuinya
menjadi bagian dari Akatsuki dengan
kepentingan masing-masing. pada bab
560 dari seri naruto kabuto juga
membangkit kan madara uchiha , dalam
wujud asli.
Pada chapter 586 kabuto berhasil
dikalahkan dengan jutsu terlarang milik
klan Uchiha, Izanami , yang digunakan
oleh Itachi Uchiha ET. Dengan jutsu
tersebut, akhirnya Edo Tensei bisa
dilepaskan.

Desa : Konohagakure
Klasifikasi : Ninja Medis, Missing Nin,
Sennin
Jabatan : Mata-mata untuk Deidara dan
Mata-mata untuk Orochimaru
Ninja Rank : Genin
Tanggal Lahir : 29 Februari
Gender : Laki-laki
Umur : [Part I: 19-20] [Part II: 23]
Tinggi Badan : [Part I: 176.2 cm] [Part
II: 177 cm]
Berat Badan : 65 kg
Golongan Darah : AB
Kekkei Genkai : Sakon and Ukon's
Kekkei Genkai , Shikotsumyaku

Afiliasi : Konohagakure, Root,
Otogakure, Akatsuki, Konoha
Orphanage, Ryūchi Cave
Team : Tim Gennin Kabuto
Partner : Orochimaru
Keluarga : Nono Yakushi
Tipe Elemen : Doton, Suiton

DEBUT :
Manga Chapter 39
Anime Naruto Episode 23
Naruto Shippuden The Movie 2 : Bonds

PENGISI SUARA :
English : Henry Dittman
Japanese : Nobutoshi Canna

JUTSU :

Body Flame Technique : merubah diri
menjadi api
Body Shedding : Setelah terluka parah,
pengguna akan keluar dari tubuh
lamanya tanpa luka melalui mulut
Chakra Draining Seal : pengguna
menggunakan segel di tubuh korban .
segel ini akan menyerap chakra korban
dan pengguna dapat menggunakan
chakra dari korbannya untuk suatu
keperluan

Chakura no Mesu : Mengalirkan chakra
ke tangan sehingga membentuk pisau
chakra yang mampu memotong otot
sampai saraf lawan

Doton: Doroku Gaeshi : Setelah
menghujam tanah dengan pukulan,
pengguna mengangkat tanah tersebut
menjadi tembok untuk menahan
serangan lawan. Kabuto
menggunakannya setelah mendapat
DNA jirobo

Doton: Moguragakure no
Jutsu : Pengguna masuk kedalam
tanah seperti tikus tanah

Genjutsu Shibari: Mengikat musuh
menggunakan Genjutsu Supaya musuh
tidak bisa bergerak(Jutsu Game)

Human Body Shedding
Technique : Kabuto keluar dari tubuh
manusianya lalu keluar dalam dalam
wujud ular putih (mirip seperti tubuh asli
nya orochimaru), tehnik ini hampir
sama dengan tehnik body shedding nya
orochimaru, namun belum diketahui
persamaan dan perbedaannya

In'Yu Shometsu : Mengkonsentrasikan
chakra di bagian tubuh yang terluka
parah, dengan tehnik ini,kabuto bisa
meregenerasikan tubuhnya yang sudah
rusak skalipun bahkan sehabis terkena
serangan sekuat rasengan. tehnik ini
dapat menyembuhkan tubuh yang
terluka parah dengan sangat cepat

Kuchiyose no Jutsu : Teknik pemanggil manda 2

Kuchiyose : Edo tensei : Teknik
menghidupkan kembali jiwa yang telah
mati

Kumosōkai : Menembakkan jaring laba-
laba yang membentuk sarang laba-laba
untuk menangkap musuh, jaring ini
dialiri Chakra sehingga sangat lengket
dan akan sangat susah melepaskan diri
dari jaring ini jika sudah terperangkap.
Kabuto bisa menggunakan teknik ini
setelah mendapat DNA kidomaru
Mateki: Mugen Onsa : Genjutsu suara
dengan ilusi mengikat tubuh musuh
dengan tali sehingga musuh tidak bisa
bergerak dan memberi siksaan mental
yang kuat dengan ilusi melelehkan
tubuh musuh. Kabuto menggunakan
Tulang Kimimaro untuk membuat
seruling, teknik ini didapat setelah
mendapat DNA tayuya
Meisaigakure no Jutsu: Teknik
kamuflase , seperti bunglon. Teknik ini
disesuaikan dengan kemampuan
penggunanya

Nehan Shoja no Jutsu : Genjutsu yang
bisa membuat orang tidur, genjutsu ini
mencakup area yang besar dan tak
memerlukan perantara

Sawarabi no Mai : Tarian terakhir
Kimimaro, dalam kekuatan segel kedua
Chi no Juin, menumbuhkan banyak
tulang yang sangat keras dan tajam dari
dalam tanah untuk menyerang musuh,
pengguna bisa bergabung dengan
tulang-tulang tersebut dan menyerang
musuh dari tempat yang tak terduga.
Kabuto bisa mnggunakan teknik ini
setelah mendapat DNA kimimaro

Sennin Mōdo : Teknik yang
meningkatkan kekuatan, kecepatan,
reflek, Ninjutsu dan chakra pengguna,
selain itu Kabuto akan kebal terhadap
Genjutsu mata karena terdapat selaput
di matanya.
Sen'eijashu : Mengeluarkan beberapa
ular dari lengan

Sen'ei Tajashu : Mengeluarkan ular-ular
berukuran cukup besar dan banyak dari
lengan

Senpō: Muki Tensei : Teknik untuk
memberikan kehidupan pada benda
mati sehingga benda tersebut bisa
bergerak dan menyerang lawan

Senpō: Hakugeki no Jutsu : Pengguna
mengeluarkan naga yang membawa
bola dari dalam mulutya, ketika naga
tersebut menyatu dengan bola maka
akan menimbulkan suara yang
memekakkan telinga dan cahaya yang
sangat menyilaukan mata, teknik ini
digunakan untuk melumpuhkan lawan

Shikon no Jutsu : Menghidupkan
kembali orang yang telah mati namun
dengan waktu yang sebentar. orang
yang telah mati ini bisa bergerak sesuai
dengan kemauan penggunanya, namun
tehnik ini tidak sama dengan edo tensei

Shijutsu: Shidan: Menyerang musuh
menggunakan dua pisau chakra yang
berwarna biru dan ungu yang bisa
dipanjangkan dan mampu memotong
tubuh lawan (Jutsu Game)
Shosen jutsu : Teknik ninja medis untuk
menyembuhkan tubuh yang terluka
dengan mengalirkan chakra nya ke
telapak tangan

Sōma no Kō : Kekkei Genkai milik
Sakon-Ukon dimana 2 tubuh menjadi
satu bagian, dengan teknik ini Kabuto
bisa memunculkan Shinobi lain yang
DNAnya dia miliki dan menggunakan
teknik shinobi tersebut
Suiton: Daibakufu no Jutsu : Teknik
yang berbentuk seperti tembakan
gelombang air yang brputar dan
memiliki kekuatan yang luar biasa
Suiton: Suiryūdan no
Jutsu : Menyerang musuh dengan
peluru air yang berbentuk naga raksasa.

Peralatan :
Doku : Gas Beracun
Hyorogan : Pil penambah chakra dan
stamina
Ninshiki Kado : Kartu info
Scalpel : Pisau untuk melakukan
operasi
Senbon : Jarum
Zoketsugan : Pil penambah darah

kisah hidup Yahiko




Add caption








  •  
  • Pribadi
  • tanggal lahir: 20 Februari
    jenis kelamin: laki-laki
    umur: kira-kira 25-30 (almarhum)
    tinggi: 176,5 cm
    berat: 57.2 kg
    golongan darah: O
    jabatan: pendiri akatsuki
    afiliasi:
      Amegakure
      Akatsuki
    tim:
    yatim Amegakure

  • Tipe Alam (Elemen)
  • Air

  • Jutsu
  • - Suiton: Mizurappa = air menyembur keluar dari mulut seperti air terjun dan menyapu musuh. penggunanya dapat bebas mengontrol kekuatan teknik ini dengan jumlah chakra yang dikeluarkan. memiliki banyak variasi, ini adalah teknik dasar elemen air.


  • Latar Belakang
  • Yahiko menjadi yatim piatu selama Perang Dunia Shinobi Kedua, dengan demikian, ia mulai bertahan hidup untuk dirinya sendiri, mencuri makanan dari orang lain. Dia kemudian bertemu Konan, juga yatim piatu, dan keduanya mulai bekerja sama untuk bertahan hidup. Setelah ini, Konan membawa yatim piatu lainnya, Nagato, dan anjingnya, Chibi, ke dalam kelompok. Pada awalnya, Yahiko marah bahwa ia membawa lebih banyak orang, tapi ia kemudian menerima Nagato dan Chibi ke kelompoknya.
    Marah karena betapa tidak adilnya dunia ini kepada mereka, Yahiko menyatakan dia akan menjadi dewa untuk mengakhiri pertempuran.

    Ketiganya akhirnya bertemu Jiraiya, yang mengajarkan mereka dasar-dasar ninjutsu. Pada suatu saat, Nagato menyelamatkan Yahiko dari Chunin Iwagakure yang menyerang mereka. Setelah itu, Yahiko bersumpah untuk menjadi cukup kuat untuk melindungi Konan, Nagato, dan akhirnya seluruh Amegakure.

    Beberapa waktu setelah kepergian Jiraiya dari Amegakure, ketiganya memperoleh reputasi sebagai tim shinobi berbakat. Masih menginginkan untuk menciptakan dunia yang damai, Yahiko dan teman-temannya kemudian sepenuhnya menjadi ninja Amegakure, dan mengumpulkan banyak pendukung yang berbagi harapan mereka untuk menyelamatkan desa mereka dan dunia.

    Yahiko akhirnya menyatukan mereka bersama-sama dengan nama Akatsuki, sebuah ide yang diklaim Tobi telah diberikan kepadanya.
    Akatsuki menyebarkan keyakinan mereka untuk menghentikan perang tanpa kekerasan. Ketika kelompok mereka menjadi terlalu besar, mereka terpaksa untuk mencari tempat persembunyian lain, dan meninggalkan tempat di mana mereka pernah tinggal dengan Jiraiya.

    Kelompok mereka menjadi begitu terkenal bahkan pemimpin Amegakure, Hanzō, mulai melihat Yahiko dan pendukungnya sebagai ancaman terhadap kekuasaannya.
    Bekerja sama dengan Danzō selama Perang Dunia Shinobi Ketiga, mereka menangkap Konan dan memaksa Nagato memilih antara membiarkan Hanzō membunuh Konan atau Nagato membunuh Yahiko dengan tangannya sendiri.
    Tanpa ragu, Yahiko mendorong dirinya sendiri ke kunai yang di pegang Nagato.
    Dengan napas terakhirnya, ia mengatakan pada Nagato untuk melanjutkan misi mereka menemukan kedamaian.

  • Deva Path (Tendō)

  • Tubuh ini adalah yang paling sering terlihat dan digunakan dari Pain Enam Jalan, dan bertindak sebagai perwakilan Nagato selama pertemuan Akatsuki.

    Pain Tendo secara permanen lumpuh setelah penerima chakra telah dicabut dari tubuhnya menyusul kekalahan nya dari Naruto Uzumaki. Konan mengambil tubuh ini, bersama dengan tubuh Nagato yang telah meninggal, dan mengembalikan mereka ke Amegakure.

    Tubuh Pain Tendo adalah tubuh Yahiko, mempertahankan semua fisiknya dari ketika dia masih hidup, terutama rambut runcing oranye nya. Sebagai Pain Tendo, tubuhnya memiliki Rinnegan Nagato, dan memiliki beberapa tindikan yang berguna sebagai penerima chakra, dia juga mengenakan kalung, yang agak mirip dengan yang dikenakan oleh Sage dari Enam Jalan.

    Hanya Pain Tendo diantara Pain lainnya yang terlihat berinteraksi dengan anggota Akatsuki lain selain Konan. Ketika semua Pain dari Enam Jalan aktif digunakan, Nagato cenderung berbicara hanya melalui Pain Tendo, dan menunjukkan kecenderungan untuk mengorbankan Pain lain agar Pain Tendo tetap aman, menunjukkan bahwa hanyalah ia yang paling berharga (karena merupakan mayat-nya teman).

    * Kemampuan
    Nagato menganggap Pain Tendo sebagai yang terkuat dan berharga dari Pain Enam Jalan. Kemampuan utamanya adalah memanipulasi kekuatan gravitasi yaitu kekuatan menarik (Bansho Ten'in) dan menolak (Shinra Tensei). Namun, penggunaan teknik ini tidak bisa terus-menerus karena memerlukan rentang waktu, bervariasi dari lima detik hingga beberapa menit, tergantung pada kekuatan atau daya tarik dan tolakan yang digunakan. Ketika melakukan serangan besar-besaran, Nagato harus memutuskan koneksinya dengan Pain lain dan kemudian menggunakan chakra nya hanya untuk Pain Tendo.

    Teknik lainnya adalah Chibaku Tensei, yaitu menciptakan bola hitam energi yang bisa menarik semua materi di sekitarnya. Kekuatan Pain Tendo yang terkenal adalah memusnahkan Konohagakure sendirian dengan salah satu Shinra Tensei terkuatnya. Selain memanipulasi gravitasi, Nagato dapat menggunakan sejumlah teknik-teknik lain melalui Pain Tendo, salah satunya teknik 'Shoten no Jutsu', yaitu membuat ganda tubuh orang lain dengan pengorbanan manusia. Teknik lainnya adalah kemampuan untuk mengendalikan hujan (keinginan Yahiko saat kecil yang ingin menghentikan hujan di Amegakure).

    Itachi Uchiha







    Add caption



    Itachi Uchiha adalah ninja pelarian dari desa konohagakure. Dia adalah ninjaketurunan klan Uchiha yang memiliki mata sharingan, bahkan satu dari sedikit anggota klan Uchiha yang bisa menggunakan Mangekyou. Itachi sebenarnya murid yang berbakat di desa Konoha. Dia lulus akademi ketika umur 7 tahun, umur 8 tahun menguasai Sharingan,umur 10 lulus ujian Chunnin, dan umur 13 menjadi pemimpin pasukan Anbu. Tapi, kehebatan dan kedudukan Itachi di dalam Anbu Root ternyata dipergunakan oleh
    ayahnya untuk mengorek informasi mengenai Konoha. Tujuan sebenanya ayahnya yaitu untuk menguasai Konoha.
    Itachi sebenarnya adalah seorang ninja yang cinta damai. Dia tidak suka membunuh kecuali dengan terpaksa. Ini terbukti ketika dia pergi ke desa Konoha untuk membawa naruto. Dia sebenarnya punya banyak kesempatan untuk membunuh Kakashi dengan mata Sharingannya. Namun, dia tidak melakukannya.
    Selain itu, Itachi sebenarnya tidak menginginkan terjadinya peperangan yang akan dibuat oleh klannya sendiri. Dia bahkan rela mengorbankan cintanya pada ayah ibunya demi perdamaian. Dia disuruh oleh Hokage ke-3 untuk membunuh semua anggota klannya setelah dia menjadi agen ganda yang melaporkan rencana penyerangan aggota klannya ke desa Konoha. Dia bersedia membunuh semua anggota klannya asal Hokage ke-3 menerima permohonannya untuk tidak membunuh Sasuke, adiknya. Permintaan tersebut dikabulkan oleh Hokage ke-3. Akhirnya, dia membunuh semua anggota klannya, termasuk ayah dan ibunya.
    Jutsu andalannya ialah Tsuyokomi, Amaterasu dan Su’sano. Yaitu genjutsu dan ninjutsu yang hanya bisa digunakan pemilik Mangekyou Sharingan. Tsuyokomi ialah genjutsu yang membuat lawan masuk ke alam lain dan cedera di alam tersebut akan berpengaruh pada mental dan otak seseorang, dan juga bisa mengakibatkan cedera fisik yang sama. Sedangkan Amaterasu menghasilkan kobaran api hitam yang bakal terus menyala selama tujuh hari tujuh malam. Yang pasti kedua jutsu tersebut menggunakan chakra yang besar serta efek samping kepada penggunanya sehingga tidak bisa terus menerus digunakan.

    Dan yang terakhir adalah susano’o,susano’o adalah summon terkuat dengan kata lain susano’o adalah makhluk raksasa transparan yang membawa perisai paling kuat yang pernah ada di dunia naruto yang bisa menahan semua serangan yang dilakukan lawanya.makhluk ini juga membawa pedang totsuka yang juga dikenal sebagai pedang katana milik sakegari.siapapun yang tertusuk pedang totsuka akan tersegel di dunia genjutsu kejam untuk selama-lamanya.






    Itachi masuk kedalam anggota akatsuki dan berpasangan dengan Hoshigake Kisame dalam mencari bijuu. Dia mendatangi desa Konoha untuk mencari Naruto Uzumaki, jinchuriki ekor 9. Tetapi mereka tidak menemukan Naruto dan pergi setelah mengalahkan para Jounin di Konoha. Lalu dia mengincar Naruto di sebuah kota, tetapi digagalkan oleh Jiraiya dan melarikan diri.Itachi kemudian mengundang Sasuke ke tempat rahasia kediaman Uchiha untuk berduel dengan Sasuke. Itachi menceritakan kebenaran tentang rahasia Klan Uchiha mengenai Mangenkyou Sharingan, yang pertama kali dikuasai oleh Madara Uchiha, pendiri Klan Uchiha.
    Madara memiliki adik yang sama kuatnya dengan dirinya dan mereka berdua mendapatkan Mangenkyou Sharingan pada saat yang bersamaan, namun Mangenkyou Sharingan dapat berakibat buta bagi pemakaian yang berlebihan, karena tidak mampu melawan kegelapan Mangenkyou Sharingan, Madara kemudian mencabut bola mata adiknya untuk menyembuhkan kebutaan dan menyempurnakan Mangenkyou Sharingan-nya. Dalam sejarah klan Uchiha, setiap anggota klan terus membunuh teman baik untuk mendapat Mangenkyou Sharingan dan mengambil bola mata saudaranya untuk menyempurnakan Mangenkyou Sharingan. Demikian pula dengan Itachi, dia sudah mengincar bola mata Sasuke sejak awal untuk menyempurnakan Mangenkyou Sharingan-nya yang saat ini dihinggapi kegelapan
    Duel Sasuke dengan Itachi pun dimulai dengan pertarungan Genjutsu. Itachi mengeluarkan Tsukuyomi dan membuat ilusi dirinya mencabut keluar bola mata Sasuke, namun Sasuke mampu lepas dari Tsukuyomi dengan kebencian terhadap kakaknya. Sasuke nampak unggul dalam pertarungan Genjutsu dan Taijutsu. Kemudian dilanjutkan dengan pertarungan “Katon-Goukakyou no Jutsu”, Itachi berhasil mengeluarkan Amaterasu untuk melahap api Sasuke dan menyisakan mayat Sasuke dari bagian pinggang keatas, namun ternyata itu merupakan “Kawarimi no Jutsu” yang dipelajari Sasuke dari Orochimaru. Sasuke kemudian menggunakan panas Amaterasu dan “Gouryuka no jutsu” untuk menciptakan awan halilintar tepat di atas Itachi. Sasuke mengeluarkan Chidori untuk melancarkan Halilintar Kirin berbentuk naga tersebut ke Itachi.
    Itachi berhasil selamat dengan Susanoo yang didapatkannya setelah mempelajari Amaterasu dan Tsukuyomi. Sasuke terpaksa melepaskan chakra Orochimaru yang keluar dalam bentuk Yamata no jutsu. Namun, Orochimaru dengan mudah disegel Susanoo dengan Pedang Totsuka atau Sakegari no tachi.
    Sasuke pun mengeluarkan gulungan berisi shuriken peledak, namun dapat ditangkis oleh Susano’o dengan Reiki. Harapan Sasuke yang terakhir pun lenyap. Di depan Itachi, Sasuke hanya dapat berdiri terdiam menatapi jari Itachi mendekati bola matanya.

    Tanpa diduga, jari Itachi ternyata hanya menyentuh kening Sasuke,seperti yang dilakukannya saat kecil,









    Itachi kemudian terjatuh di hadapan Sasuke.Ternyata hal itu dilakukan untuk memberikan kekuatan baru “Amaterasu” kepada Sasuke. Pertarungan itu dimenangkan Sasuke, yang sebenarnya telah direncanakan Itachi.Sasuke terjatuh di samping Itachi dan dibawa pergi oleh Tobi, yang merupakan Madara Uchiha.


     Kemudian Madara Uchiha mulai menceritakan kebenaran tentang kehidupan Itachi Uchiha, seorang ninja yang merelakan hidupnya demi Dunia Ninja, Konoha, dan adiknya, sampai menangis dan menggantikan benci sebagai cinta, aib sebagai penghormatan yang merasakan kematian mendekatinya sampai memperpanjang umur dengan obat.

    Kyubi (Kurama)



    Add caption





    • Nama : Kyubi no Yoku Si ekor sembilan
    • Jenis : Musang atau seperti Rubah yang berekor sembilan
    • Jinchuuriki : Uzumaki Naruto
    • Penampakan pertama di komik : Chapter 01
    • Penampakan pertama di episode : Episode 01
    • Peringkat : Genin
    • Kemampuan khusus: Chakra sangat dasyat dan tak terbatas
    • Status : Masih Aktif
    Bijuu ini tampil di dalam anime dan manga Naruto di bagian depan. Diketahui bahwa Bijuu ini dulunya sangat tidak terkontrol dan merusak semua yang ada dihadapannya. Namun, akhirnya Bijuu ini disegel oleh Yondaime Hokage keempat atau Minato Namikaze di dalam tubuh bayi bernama Uzumaki Naruto. Segelan ini harus membutuhkan pengorbanan nyawa bagi yang melakukannya. Dan seperti diketahui Yondaime mati menggunakan Jurus segelan itu.

    Kyuubi dulunya bertemu dengan klan Uchiha yaitu Uchiha Madara pemilik asli Mangekyo Sharingan dan menggunakan mata itu untuk mengalahkan Senju Hashirama, Hokage pertama. Pertarungan itu sangat dahsyat dan pertarungan itu juga menyebabkan terbentuknya jurang kematian.Tapi,walaupun dia memakai bantuan Kyubi,dia masih bisa dikalahkan hokage pertama dan akhirnya tidak diketahui statusnya. Bertahun-tahun telah berlalu, dia menggunakan Kyuubi untuk menyerang desa Konoha (Madara mengklaim bahwa Kyuubi itu menyerang desa Konoha tidak dengan pengaruh klan Uchiha, tetapi dengan nalurinya sendiri). Selagi penyerangan, Kyuubi memancing semua ninja untuk datang, tapi Minato Namikaze dan Gamabunta mengalahkannya. Setelah mereka mengalahkan Kyuubi, Minato menyegel Kyuubi tersebut di tubuh Naruto, dan menghilangkan kontrol Madara. Sejak beberapa saat kemudian, Kyuubi memiliki sebuah kenangan spesial dengan Sharingan dan orang yang memakainya. Kyuubi lalu menandai mata Uchiha Sasuke dan chakra yang dimilikinya lebih terkutuk, karena Sharingannya mirip dengan Uchiha Madara. Naruto memiliki berupa kumis dibagian pipinya.

    Naruto memiliki ciri-ciri yang khas di bagian pipinya. Ciri itu ialah berupa kumis di bagian pipinya. Ciri itu merupakan ciri dari seorang Jinchuuriki, perlu diketahui bahwa tanda itu merupakan tanda kumis yang terdapat pada Kyuubi. Naruto lazimnya mengakses chakra Kyuubi kepada dirinya dalam keadaan yang emosional atau dalam keadaan yang terancam. Walaupun Jiraiya yang sehabis latihan, menjelaskan bahwa Naruto bisa memanggil kuasa dari Kyuubi tanpa menghilangkan pikirannya terutama tidak berekor. Untuk melakukan ini, Naruto harus berusaha melawan musuhnya agar Kyuubi memberinya sedikit chakra. Kyuubi kelihatan untuk mematuhi hanya karena dia melihat keberanian Naruto, dan fakta itu tidak demikian akan mengakibatkan kematian Naruto, yang mana akan berarti kematian pula pada Kyuubi.

    Di dalam anime filler Naruto Shippuden, Naruto, Sai, Sakura, dan Yamato melakukan perjalanan ke negara Api untuk melakukan investigasi tiga legendary ninja. Ditengah investigasi, mereka bertemu dengan Sora dan menjadi teman. Setelah semua berlalu, Sora melawan musuhnya dengan Chakra Kyuubi dan membuatnya menjadi Psuedo-Jinchuuriki, merupakan generasi seorang Kyuubi Naruto.

    Kyuubi merupakan hewan yang besar dengan kekuatan yang komplit. Dengan intelijennya, hewan ini merupakan hewan yang berbahaya. Tetapi, dia memiliki jiwa yang baik, dari respek Minato dan Naruto.

    Walaupun memiliki Bijuu Kyuubi di dalam tubuhnya, namun Naruto menjalani hidup sengsara dan tidak memiliki teman karena warga desa Konoha takut akan bahaya yang datang jika anak mereka berteman dengan Naruto. Di dalam ujian Chuunin. Bijuu ini disegel sementara oleh Orochimaru, agar Naruto tidak bisa mengeluarkan chakra Kyuubi yang ada di dalam tubuhnya. Namun, segel ini dibuka kembali oleh Jiraiya. Chakra ini sangat membantu bagi Naruto seperti, Naruto melawan Neji di Ujian Chuunin. Dan dengan Bijuu ini pula Naruto bisa mengimbangi Sasuke dengan Kyuubi ekor satu sewaktu melawan Sasuke di jurang kematian.

    Kekuatan Bijuu ini sangat hebat. Perlu diketahui bahwa Bijuu ini memiliki Chakra yang tidak terbatas. Yang bisa mengalahkan Bijuu ini hanyalah satu orang yaitu Uchiha Madara. Dan dia jugalah dalang di balik serangan Kyuubi ke desa Konoha. Selain itu, hanyalah mata Sharingan yang bisa masuk di tubuh Kyuubi. Contohnya Sasuke yang bisa berbicara dengan Bijuu Kyuubi tersebut di dalam tubuh Naruto.

    Di dalam Naruto:Shippuden, Kyuubi berkembang menjadi ekor dua dalam pertarungannya dengan Deidara. Dan menjadi ekor empat melawan OrochimaruEkor Enam Waktu Melawan Pain. Bijuu ini diincar oleh Pemimpin Akatsuki yaitu Pein. Pein masuk ke desa Konoha untuk menceri Naruto. Namun Naruto tidak ada di dalam desa karena sedang berlatih bersama Fukasaku untuk melebihi kekuatan Pein dan sekaligus membalas kematian Jiraiya.

    Naruto juga sempat berubah menjadi musang ekor 6 dan 8 karna kemarahannya sudah tidak terbendung dia sempat mau membuka segel kyuubi yang berada di dalam penjara kyuubi,tepatnya didalam di dalam tubuh naruto tetapi yondaime si hokage ke 4 berhasil mencegahnya dan menjelaskan kalau dirinya menjadi musang ekor 9 konoha akan hancur dan naruto akan mati,yondaime juga mengungkapkan bahwa dia adalah ayah naruto.

    Legenda Sejarah :

    Bijuu dengan bentuk rubah berekor sembilan dan merupakan yang terkuat diantara para Bijuu. Alasan kenapa dia sangat kuat amat sederhana: dia mempunyai chakra yang tidak terbatas, membuatnya pantas menyandang nama “Raja para Bijuu”. Kekuatannya berasal dari segel api miliknya. Setelah bertarung selama 100 tahun dengan Yamata no Orochi, segel itu menjadi kelelahan; tetapi Kyuubi masih bisa bertahan dan berdiri. Dia juga licik dan cerdas. Dalam dunia Naruto, cara berbicaranya sangat sadistis dan sarkastik. Begitu pula kelakuannya.Kyuubi no Yokou adalah Bijuu terkuat dalam Mitologi Jepang. Tubuhnya ditutupi bulu berwarna merah; Kyuubi melambangkan elemen api. Kemampuannya amat luar biasa. Karena belum pernah dikalahkan sekalipun oleh Youkai, kekuatan sebenarnya tidak bisa diukur. Ekornya mengeluarkan pusaran angin dengan cara diputar dengan cepat, dan Kyuubi mampu merobek musuhnya dengan cakar raksasa miliknya. Bulu-bulunya bisa mengeluarkan bola api seperti meteor yang tak pernah habis, cukup untuk menghancurkan sebuah desa dengan cepat. Dalam peperangan 9 dewa, Hokou mengalami cedera parah, dan Nekomata hampir mati; bila tidak ditolong dewa kematian karena berani menantang Kyuubi. Yamata no Orochi bergantung pada Kusanagi no Tsurugi, pedang klan Kusanagi untuk mengalahkan Kyuubi, tetapi bisa dikalahkan dan mata pedang dari pedang tersebut menjadi retak. Padahal Sarutobi sasuke, si ninja legendaris dan Enma si raja monyet tidak bisa menimbulkan goresan sedikitpun pada Kusanagi. Ini menggambarkan kekuatan Kyuubi yang luar biasa


     (オオノキ, Ōnoki)
    Third Tsuchikage (三代目土影, Sandaime Tsuchikage)
    Ōnoki of Both Scales (両天秤のオオノキ, Ryōtenbin no Ōnoki)

    Debut
    Manga: Bab # 454
    Anime: Naruto Shippūden Episode # 199
    Video Game: Naruto Shippūden 3D: The New Era
    Muncul dalam Anime, Manga and Game

    Pengisi Suara
    Jepang: Tomomichi Nishimura
    English: Steven Jay Blum

    Pribadi
    Gender : Laki-laki
    Kekkei Tota: Debu Release (Jinton)
    Pendudukan: Tsuchikage
    Afiliasi: Iwagakure

    Pangkat
    Ninja Rank: Kage

    Keluarga
    Kurotsuchi (Cucu)

    Jenis Alam :
    Debu Release (Jinton)
    Angin Release (Fuuton)
    Fire Release (Katon)
    Bumi Release (Doton)

    Jutsu :

    - Jinton: Genkai Hakuri no Jutsu
    Onoki menggunakan elemen debunya dengan menggabungkan elemen angin, api dan tanah. Memungkinkan pengguna menyerang apapun dihadapanya dan merubahnya menjadi partikel-partikel debu.

    - Doton : Kajugan No Jutsu
    Teknik ini memungkingkan pengguna bisa membuat apapun atau siapapun menjadi batu hanya dengan satu sentuhan.

    - Flight Technique
    Teknik Ini memungkinkan pengguna bisa terbang. Onoki adalah satu2nya ninja yang dapat melakukan teknik ini, bagaimanapun ia juga mampu mentransfer teknik ini kepada orang lain melalui kontak fisik dengan mereka untuk jumlah waktu yang tidak dapat di tentukan.

    - Doton Kengan no Jutsu
    Membungkus lengan mereka dengan batu, pengguna dapat menangani pukulan keras terhadap lawan yang kuat, dan tanganya tetap terlindungi dari kontak langsung dengan target mereka. Mereka juga bisa merubah berat batu dngan teknik Doton : chokajugan no jutsu yang dapat ditingkatkan berat beban untuk lebih meningkatkan lagi kekuatan destruktif pukulan itu.

    Profil
    Ōnoki adalah murid dari Nidaime Tsuchikage MU yang mengajarkan kepadanya bagaimana menggunakan Debu Release teknik.
    Kemudian dalam kehidupan, dia sendiri menjadi guru untuk Deidara. Meskipun ia sering tersirat sangat jengkel dengan ideologi Deidara dan gaya bertarungnya, dia masih bangga pada muridnya itu.
    Pada beberapa waktu di masa lalu, Ōnoki pernah berjuang (mungkin bekerja sama) dengan Madara Uchiha, pengetahuan beliau tentang kekuatan Madara membuatnya waspada dari Madara.

    Penampilan
    Ōnoki adalah seorang kakek tua dengan ukuran satu setengah kaki, wajahnya berbentuk segitiga, berjenggot dan ada sedikit kumis tumbuh sudut sudutnya. Dia memiliki hidung merah besar dan alis berbentuk persegi panjang tebal.
    Bagian atas kepalanya benar-benar botak, walaupun ia memiliki beberapa rambut putih di belakang dan samping kepalanya, bagian belakang yang diikat dengan pita kuning brbentuk sebuah jambul.
    Ōnoki memakai mantel hijau dan kuning yang unik dengan kerah merah. Di bawahnya ia mengenakan jaket anti peluru Iwagakure.

    Kepribadian
    Ōnoki Terlihat sangat tegas tetapi nampaknya lemah, dengan keluhan konstan yang mengacu pada pinggul dan punggungnya.
    Ia juga menolak untuk pensiun sebagai Tsuchikage meskipun kelemahan yg diderita itu, ia bersikeras bahwa ia masih cukup kuat untuk terus memerintah desa.
    Kurotsuchi mengangap dia sebagai "orang tua keras kepala".
    Ōnoki hanya dia yg mampu ditunjuk sebagai Tsuchikage saat itu.
    Dia secara fisik lemah dan dengan demikian dia tidak cocok untuk melakukan taijutsu dalam usia tuanya. Dia tetap cukup kuat untuk membawa Pulau kura kura , meskipun pasti ia akan mengeluhkan tentang punggungnya nanti.

    Dia memiliki banyak pengalaman, setelah bertempur dengan Madara Uchiha dan selamat, sehingga pengetahuannya sangat berharga ke Shinobi Pasukan Sekutu .
    Ōnoki juga mampu terbang , kemampuan yg lain juga dia dapat mentransfer kepada orang lain. Dia bisa terbang pada kecepatan yang sangat tinggi bahkan di usia tuanya
    Karena dia secara verbal menyerang Gaara (seorang Kazekage yang lebih muda darinya) pada berbagai kesempatan ia menolak jika harus berurusan tentang politik. Deidara juga mencatat Ōnoki membenci seni.

    Transformasi Alam
    Ōnoki memiliki kemampuan untuk menggunakan kekkei tota dikenal sebagai Debu Release, dengan menggabungkan tiga unsur, seperti Bumi, Angin, dan Api.
    Dia adalah shinobi kedua yang ada dengan kemampuan khusus ini, ninjutsu jinton Ōnoki yang memungkinkan dia untuk menghancur leburkan musuh-musuhnya sampai ke ukuran molekul debu. Tekniknya bisa begitu destruktif yang mampu menghancurkan satu pulau dengan sekejap.
    Ninjutsu dotonnya juga sangat kuat, dan dapat mengubah target atau musuh menjadi batu hanya dengan sentuhan .

    Rapat 5 Kage
    Ketika Ōnoki berangkat ke pertemuan 5 kage, penduduk desa Iwagakure menyemangati untuk menunjukkan kepada Kage lain betapa kuatnya dia, meskipun pengawalnya Akatsuchi dan Kurotsuchi yang kurang antusias. Akhirnya Dia berujung dengan menyakiti pinggul saat keberangkatanya, dan harus digendong ke pertemuan.

    Ketika mereka tiba di Tanah Besi , Ōnoki menjelaskan kepada Akatsuchi tentang samurai.
    Ketika rapat Kage dimulai, Ōnoki menyatakan keprihatinan bahwa Akatsuki bisa menangkap jinchūriki begitu mudah, mengingat hal itu memalukan. Ketika Raikage Keempat mengejeknya untuk mempekerjakan Akatsuki di masa lalu, Ōnoki membela Iwagakure, tindakan dan bukannya menyalahkan Kumogakure untuk meningkatkan persenjataan di masa damai. Mifune kemudian menyarankan bahwa Ke lima kage untuk menggabungkan kekuatan melawan Akatsuki, dan dinominasikan Danzo sebagai kelompok pemimpin. Ōnoki sangat marah dengan saran, tetapi Mifune mengatakan bahwa ia sudah terlalu tua dan telah terlalu banyak menggunakan Akatsuki di masa lalu untuk ninja bayaran.Menurut pemikirannya, Ōnoki mungkin tipe orang yang mengambil risiko tanpa pikir panjang.
    Sebuah kesamaan dengan Tsunade , karena ia memiliki kebiasaan berjudi dan sering mengambil risiko sendiri.
    Mengingat apa yang Gaara berkata kepadanya, ia menyatakan pada Akatsuchi dan Kurotsuchi bahwa dia ingat apa yang benar ia lakukan untuk menjadi orang tua keras kepala, mungkin maksudnya dia, kenapa ia tidak merubah dirinya menjadi lebih ramah dan tenang di masa mudanya.

    Ditengah-tengah rapat Kage, tiba-tiba Zetsu Putih muncul, tetapi sekejap bisa dikalahkan, ternyata tidak ada yg sadar saat itu Zetsu Putih menggunakan Teknik Sporanya, saat itu jg muncul Sasuke. Onoki tampak tenang, cukup untuk membiarkan Mei Terumī saja yang menghadapi situasi saat ini. Setelah melihat pertarungan antara Mei Terumi dan Sasuke, ia tampak cukup terhibur, yang menyebabkan dia untuk bergabung dalam pertarungan itu.
    Ōnoki tampaknya cukup kejam, ia langsung menyerang Sasuke yg kehabisan chakra dan banyak luka yang baru saja diselamatkan Zetsu setelah menghadapi kemarahan tiga Kage lain menggunakan Jinton: Genkai Hakuri no Jutsu.
    Dia mengklaim bahwa dunia ninja ingin Sasuke mati walaupun Ōnoki sendiri tidak punya dendam terhadap sasuke secara pribadi.
    Setelah itu, dia kemudian langsung mengalihkan perhatian ke Karin, dan bilang bahwa dia yang selanjutnya yang akan mati.

    Meskipun Ōnoki percaya bahwa ia telah memusnahkan Sasuke menjadi debu, tapi tiba2 Tobi muncul dengan Sasuke di belakangnya. Lalu Tobi mengirim Sasuke pergi ke dimensi lain dan mengatakan kepada para Kage atas Rencana Mata Bulan .
    Tobi meminta kedua jinchūriki yang tersisa akan diberikan kepadanya. Ōnoki dan Kage lain menolak, awal Shinobi Perang Dunia Keempat dimulai.
    Dengan menyatakan perang, Ōnoki, Gaara, Mifune, Mei, dan Raikage sepakat untuk membentuk koalisi melawan Tobi dan Akatsuki. Tapi mereka curiga Hokage waktu itu yaitu Danzo, jadi Ōnoki setuju untuk mencari bantuan lain dari Konohagakure dengan mendekati Kakashi Hatake . Dalam hal taktik untuk pertempuran yang akan datang, Ōnoki menyarankan agar mereka menggunakan dua jinchūriki tersisa untuk keuntungan mereka, tetapi Kage lain tidak setuju, percaya bahwa akan membuat mereka terlalu mudah untuk ditangkap. Setelah diputuskan bahwa Raikage akan memimpin aliansi ninja

    Ketika pertemuan berakhir, Ōnoki terkejut anak buahnya dengan tidak memutuskan untuk sekedar membunuh jinchūriki tersebut. Ketika ditanya mengapa, ia hanya menyatakan bahwa hal itu karena ia ingat siapa dia "sejak kapan dia menjadi seorang pria yang keras kepala lama", merujuk kembali bagaimana Gaara berbicara di atas tentang "kehilangan dirinya sendiri".

    Untuk membuat persiapan untuk mendekati konflik dengan Akatsuki, Ōnoki pergi ke Kumogakure untuk bertemu dengan ketua lain dari Aliansi. Dan Hokage Kelima sudah pulih dari komanya, Ōnoki menunjukkan bahwa tsunade harusnya pensiun dan memberikan posisinya kepada seseorang yang lebih muda. Tapi Tsunade tidak setuju akan itu

    Ketika mereka asik berbincang ada laporan bahwa jinchūriki yg ada di lokasi Pulau Kura-Kura telah ditemukan oleh Akatsuki, Ōnoki memutuskan untuk pergi ke pulau untuk memberikan bantuan terhadap setiap serangan Akatsuki.
    sementara dia istirahat karena punggunya sakit, sehingga Gaara menunjukkan bahwa ia yg akan pergi sebagai gantinya.
    setelah istirahat Ōnoki pun pergi juga, ia terbang ke pulau dengan Akatsuchi dan Kurotsuchi. Ketika mereka dekat pulau mereka melihat Kabuto Yakushi dan Deidara ET mengendarai burung hantu tanah liat raksasa . Ōnoki menyerang mereka, tetapi menemukan bahwa mereka Hanya Klon tanah liat deidara yang segera meledak. Setelah bertarung dngan Onoki, Kabuto dan Deidara mundur ke pulau namun dikejar oleh Ōnoki . Dia mempersiapkan teknik untuk menyerang mereka berdua dengan salah satu teknik debu. Tapi ia dihentikan oleh Akatsuchi, mengingatkan kepadanya bahwa setiap serangan dia membuat kemungkinan untuk menghancurkan pulau2. Ōnoki menarik Deidara jauh dari pulau itu sehingga mereka bisa mengetahui apakah debu-nya lebih unggul dari teknik tanah liat peledak Deidara .

    peti mati akan muncul dan mengambil Deidara jauh sebelum pertempuran mereka dapat memulai. Ketika Ōnoki kembali ke pulau itu ia belajar bahwa Kabuto melarikan diri dengan Yamato sebagai tawanan. Khawatir Akatsuki dapat menemukan mereka sekarang karna musuh sudah tahu di mana pulau ini berada, akhirny Ōnoki membawa pulau kura2 itu terbang ketempat yang jauh dari Tanah Lightning, tapi setelah itu ia mengeluh tentang punggungnya. Ketika ia kembali ke markas ia diberikan oleh Sekutu pelindung dahi yang dirancang saat dia pergi.

    Perang Dunia Shinobi
    Ōnoki tetap di markas dengan Hokage dan Raikage, memberikan masukan bila diperlukan. Ketika laporan datang dari Divisi Keempat yang di pimpin gaara datang, dalam kontak ada laporan bahwa kembali Mu yg di bangkitkan oleh kabuto ,lalu Ōnoki dikirim untuk memberikan dukungan dari tim gaara, percaya bahwa hanya sesama pengguna jinton yang dapat mengalahkan debu-pengguna lain.
    Begitu ia tiba di lokasi Divisi Keempat, ia mengatakan kepada Gaara bahwa ia telah tiba untuk menebus kesalahan dirinya dimasa lalu, dan inilah saatnya untuk mengambil kembali nilai-nilai ia dibuang dulu.

    Kushina uzumaki

                                                                                         .


    Uzumaki Kushina adalah salah seorang anggota klan Uzumaki, ia merupakan istri dari Hokage keempat, Minato Namikaze. Ialah ibu kandung dari Uzumaki Naruto, dan juga merupakan Jinchuriki kedua Kyuubi.

    Kushina terlahir pada 10 July di sebuah klan terkenal dari Usushiogakure bernama Uzumaki.
    Di usianya yang masih muda, Kushina pindah dan kemudian tinggal di Konoha. Di Konoha jugalah ia mendapat pendidikan Ninja.
    Pada hari pertamanya di Akademi, Kushina memperkenalkan dirinya di depan kelas dan berkata kalau ia akan menjadi Hokage wanita pertama.
    Mendengarnya, seisi kelas tertawa dan menjuluki Kushina si kepala Tomat, ini karena wajahnya yang bulat dan rambutnya yang merah mirip Tomat.
    Suatu hari, Kushina diculik oleh Shinobi dari Kumogakure. Sebagai seorang anggota klan Uzumaki, Kushina dianugrahi dengan kemampuan fuinjutsu yang hebat. Hal ini hendak dimanfaatkan oleh Kumogakure.

    Di tengah jalan, Kushina menjatuhkan helai demi helai rambut merahnya sebagai petunjuk jalan dan berharap ada seseorang yang akan datang menyelamatkannya.
    Benar saja, Minato Namikaze, lelaki yang pada saat itu merupakan teman sekelas Kushina mengetahuinya dan kemudian menyelamatkannya. Sejak saat itulah Kushina Jatuh cinta terhadap Minato.

    Tak lama setelahnya, akhirnya Kushina mengetahui alasan sebenarnya mengapa ia dipindahkan ke Konoha.
    Uzumaki Mito, wanita yang pada saat itu masih merupakan Jinchuriki Kyuubi, hendak menyerahkan Kyuubi padanya.
    Sejak saat itulah, Kushina menjadi Jinchuriki Kyuubi yang kedua.

    Kushina tumbuh dewasa menjadi wanita yang cantik, tak lama setelah menikah dengan Minato Namikaze, iapun hamil.
    Minato memberitahu Kushina kelak saat anaknya lahir, ia akan diberi nama Naruto. Nama Naruto ia ambil dari nama seorang tokoh utama dalam novel buatan Jiraiya. Jiraiya sendiri mendapat ide nama Naruto saat ia makan mi ramen.

    Ketika waktunya tiba, Kushina dibawa ke suatu tempat yang dirahasiakan. Di jalan, ia bertemu dengan teman dekatnya, yaitu Uchiha Mikoto. Meskipun Biwako melarang Kushina untuk memberitahu siapapun tentang informasi rahasia ini, ia tetap memberitahu kalau ia akan segera melahirkan pada Mikoto, Kushina yakin kalau teman dekatnya ini pasti bisa memegang rahasia.
    Mikoto yang pada saat itu menggendong Sasuke yang masih berusia 3 bulan memberi semangat pada Kushina dan berkata kalau melahirkan itu bukanlah hal yang menyakitkan, ia juga berharap kelak anak mereka akan menjadi teman yang baik.

    Kushina sampai di tempat ia akan melakukan persalinan.
    Tempat itu dijaga ketat oleh ANBU.
    Persalinan Kushina dibantu oleh istri Hokage ketiga, Sarutobi Biwako. Pada saat Kushina melahirkan, segel Kyuubinya melemah.
    Minato yang pada saat itu berada di dekatnya bersiap-siap untuk menyegel ulang.

    Pada tanggal 10 Oktober, Naruto terlahir. Meskipun telah dirahasiakan, Madara mengetahui semuanya.
    Ia datang ke tempat Kushina, setelah membantai habis para ANBU, Madarapun masuk ke dalam.

    Singkat cerita, Madara berhasil membunuh Sarutobi Biwako dan mengambil Kyuubi, lalu mensummonnya ke desa Konoha.

    Minato berhasil membawa Kushina ke tempat yang aman dan kemudian bertarung sendirian melawan Madara.
    Minato sempat terdesak, namun akhirnya rasengan Minato berhasil mengenainya.
    Madara melarikan diri, Minato kembali ke Konoha untuk mengurus Kyuubi.

    Dengan susah payah Minato dan para ANBU yang dipimpin oleh Hiruzen tidak mampu melawan Kyuubi. Dengan terpaksa, Minatopun menggunakan teknik Shiki Fuujin.
    Dengan teknik inipun, Minato sempat kewalahan.
    Saat itulah, Kushina muncul dan kemudian mengikat Kyuubi dengan Chakranya.
    Dengan Ini, Minato lebih mudah melancarkan segelnya.
    Dengan harapan nantinya Naruto akan dianggap sebagai pahlawan, Minato menyegel Chakra Kyuubi di dalam tubuh Naruto.

    Sebagai konskuensi dari teknik Shiki Fuujin, Minato dan Kushina kehilangan nyawanya. Meskipun begitu, sedikit chakra mereka masih tersimpan di dalam tubuh Naruto.